Arum Jeram (rafting) di kali Oyo
Desa wisata ini menawarkan wisata extrem yaitu arung jeram yang sangat menantang. Letaknya tidak jauh dari gua Pindul yakni di desa bejiharjo. Jadi kita bisa berwisata arum jeram sekaligus susur gua. Desa wisata ini juga menawarkan pemandangan alamnya yang indah.
Menurut Staff pemandu Oyo River Tubing, Adi Sunarno mengungkapkan bahwa wisata air ini terdapat dua pilihan. Track dengan jeram yang banyak jarak tempuh 3 Km dan track dengan jarak 4 km melewati Sulingan dengan jeram yang sedikit (cocok untuk anak-anak). “Biaya sama yaitu Rp. 45 Ribu,” terang Subagyo.
Bagi Anda yang mengggunakan kendaraan pribadi, dari Kota Wonosari (bundaran air mancur BPD) silakan ambil jalur ke timur (kearah kiri) lurus terus kearah kecamatan Karangmojo. Setelah sampai perempatan Argopolitan, kemudian ambil kekiri mengikuti jalan desa. Cari Dusun Gelaran, Desa Bejiharjo yang tidak jauh dari lokasi tersebut. Beberapa penunjuk jalan telah dibuat oleh warga untuk mempermudah menuju lokasi wisata.
Bagi yang menggunakan bus atau angkutan umum. Dari Kota Jogjakarta ambil jurusan bus Jogja – Wonosari. Dari Kota Wonosari (bundaran air mancur BPD) silakan ambil jalur ke timur (kearah kiri) lurus terus kearah kecamatan Karangmojo. Setelah sampai perempatan Argopolitan, kemudian ambil kekiri mengikuti jalan desa. Cari Dusun Gelaran, Desa Bejiharjo. Untuk menuju desa tersebut bisa menggunakan jasa Ojek dengan biaya Rp. 15.000 – Rp. 20.000.-
No comments:
Post a Comment